Rabu, 24 Juni 2015

Globalisasi Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi

 



 Perubahan yang sangat pesat di bidang teknologi komunikasi dan informasi sangatlah pesat ini dibuktikan dengan makin banyak gadget-gadget yang berada di sekitar kita. Gadget tersebut semakin lama semakin bermacam-macam bentuk dan kegunaannya juga semakin canggih. Hal ini yang memunculkan era global antar pengguna gadget yang tidak ada batasnya. Dimana pun dan kapan pun pengguna gadget dapat menjalin hubungan, mendapatkan informasi, dan menyebarkan informasi kepada orang lain bukan hanya gadgetnya saja yang semakin berkembang melainkan aplikasi yang ada di dalamnya juga sangat pesat perkembangan nya. 

Pesatnya perkembangan teknologi komunikasi dan informasi menjadi sebuah fenomena yang selalu menarik untuk diminati. Teknologi komunikasi dan informasi merupakan perangkat teknologi yang membantu manusia dalam berhubungan atau berinteraksi dengan manusia lain.
Efek perkembangan teknologi yang sangat pesat ini dapat dirasakan oleh manusia, seperti Kemudahan yang didapatkan dari penggunaan teknologi komunikasi dan informasi sejalan dengan nilai-nilai yang berkembang di Negara-negara maju, seperti efisiensi, efektifitas, dan rasionalitas. Contohnya adalah penggunaan computer multimedia yang telah terhubung dengan jaringan internet. Dengan hanya berada di depan computer orang biasa melakukan berbagai aktivitas, seperti melakukan pembicaraan dengan orang lain, mengirimkan informasi, serta melakukan transaksi (pembelian, pembayaran, dan penjualan). Apa yang dahulu tidak terbayang bias dilakukan, sekarang ini dengan kemajuan teknologi komunikasi informasi orang dapat melakukannya.

Sumber : http://kulpulan-materi.blogspot.com/2012/05/globalisasi-di-bidang-teknologi.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar